Materi yang terkandung dalam PLS meliputi Literasi, Penguatan Karakter, dan Pengenalan Metode Belajar. Siswa dikenalkan pada 8 kecerdasan dan 3 tipe belajar. Kecerdasan bukan hanya IQ, tapi juga ada Emosional, Spiritual, Naturalis, Spasial, Interpersonal, dan lainnya.
Selain itu siswa juga mendapat informasi tentang struktur organisasi sekolah, tata tertib serta ekstra yang diadakan oleh sekolah. Kegiatan ekstra kurikuler diharapkan mampu mewadahi kreativitas siswa dan mengembangkan minat bakat mereka.
Terdiri dari ekstra wajib PRAMUKA bagi kelas 7, 8 dan 9 serta 10 ekstra lainnya yang bisa dipilih, meliputi PMR, Paskibra, Karate, Sepakbola, Bola Volly, Seni Band, TIK, Rebana dan BTAQ serta Conversation Bahasa Inggris. Siswa kelas 7 bisa memilih 2 ekstra pilihan di luar ekstra wajib PRAMUKA.
Selamat bergabung siswa baru, bersama kita tumbuh dan berkembang dalam lingkungan belajar yang kondusif.
0 Comments:
Posting Komentar